Arsip
13
Masuk ditus Random.org, malah dapat bilangan 13. Oke.. Silahkan!!!
Sebagian besar orang mengatakan bahwa 13 adalah angka sial. Dibalik kesialan angka tersebut ternyata terdapat suatu hal yang lain dari pada yang lain. Yaitu satu per tigabelas. Apabila angka berulang dibelakang koma diambil dan dikalikan dengan angka 1 sampai 12, maka akan membentuk suatu hasil yang unik. Yaitu hasil perkaliannya mempunyai angka yang sama. Yang berbeda hanya letak digit-digit angkanya saja.
Nilai dari 1/13 itu sendiri adalah 0,07692307692307692307…
Kemudian kita ambil angka dibelakang koma yang berulang, yaitu 076923. Baca selengkapnya…
6
6+66+1 adalah bilangan prima, 6×66+1 juga prima
6+66+666+1 adalah bilangan prima, 6x66x666+1 juga prima
Bilangan sempurna yang paling kecil
Bilangan sempurna adalah bilangan yang apabila faktor-faktornya (kecuali bilangan itu sendiri) dijumlahkan hasilnya sama dengan bilangan itu sendiri. 6 merupakan bilangan sempurna. Faktor dari 6 adalah 1, 2, 3 dan 6. Jumlah faktor-faktornya (kecuali dirinya sendiri) adalah 1 + 2 + 3 = 6. Sama dengan bilangan semula. Baca selengkapnya…
Gambar dari Kumpulan Angka-angka Kecil
Kali ini sedikit diluar Matematika. . Kalau dulu pernah posting mengenai batik dengan Angka. sekarang, asimtot coba iseng-iseng buat gambar dari kumpulan angka kecil-kecil. . Lebih tepatnya mengubah foto menjadi hitam putih dan membuatnya sebagai kumpulan angka-angka kecil.
Meskipun bukan matematika, tapi ada sedikit hubungan dengan matematika. yaitu mengenai angka.. . heheh.. .
Hasilnya seperti ini :
Bentuk-bentuk menarik dari pola desimal
Suatu hal yang merupakan kelebihan dari matematika adalah tidak adanya dampak yang begitu merugikan dengan suatu teknik coba-cobanya. Bandingkan dengan biologi, kimia, fisika, teknik coba-cobanya tidak semudah di matematika. Fisika, coba-coba di fisika perlu biaya besar, coba-coba di kimia juga ditakutkan berbahaya, coba-coba di biologi membutuhkan waktu lama. Di matematika. Coba-coba adalah hal yang sangat menyenangkan, mudah, murah, dan tidak ada dampak berbahaya.
Asimtot coba-coba apa sih?
Asimtot otak-atik. Hasilnya seperti ini : Baca selengkapnya…
Mencari suatu hal yang unik dari bentuk pangkat
Di dalam mencari sesuatu yang menarik di matematika, kita hanya perlu mencoba, mencari-cari, kira-kira hal bagaimanakah yang bisa memunculkan suatu keunikan. Meskipun memang tak bermanfaat di dalam kehidupan secara langsung, kegiatan ini bisa menjadi alternatif untuk mengisi waktu luang.
Ide dalam pencarian kali ini adalah
Misalnya 125, yaitu $latex125^3=1953125$, dan tentu akan kita cari yang lainnya. Baca selengkapnya…
Korek api (membagi luas menjadi dua)
Kali ini korek api memberikan yang sedikit unik. Membagi luas daerah menjadi dua bagian yang sama. Daerah yang terbentuk dari korek api seperti gambar berikut :